SKRIPSI KPI
Strategi Komunikasi Dakwah Dalam Memahamkan Sikap Moderasi Beragma Melalui Program Lawang Swargo Batik Tv Kota Pekalongan
Aktivitas dakwah merupakan suatu hal yang wajib dilakukan bagi setiap muslim yang taat, maka dari itu dakwah yang baik harus bisa menjangkau ke beberapa sektor kehidupan. Salah satunya ialah penggunaan media penyiaran televisi dalam mensyiarkan cakrawala Islamiyah ke masyarakat. Tentunya hal tersebut tidak serta merta mudah untuk dilakukan, dalam pengaplikasiannya dakwah melalui media penyiaran televisi tentunya harus membutuhkan strategi komunikasi dakwah yang tepat agar dakwah yang disampaikan bisa diterima dan diamalkan dengan baik oleh para penontonnya. Berdasarkan latar belakang tersebut, muncul permasalahan yang hendak penulis teliti yaitu mengenai bagaimana strategi komunikasi dakwah yang dilakukan oleh salah satu lembaga penyiaran televisi di Pekalongan melalui salah satu programnya dalam menyampaikan dakwah dan juga bagaimanakah strategi yang dilakukan untuk memahamkan sikap moderasi beragama kepada para penontonnya. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang mana sumber data dari penelitian ini didapatkan melalui proses observasi lapangan, wawancara narasumber, dan juga dokumentasi berupa foto dan arsip tertulis lainnya. Dalam penelitian ini, analisis data yang digunakan mengacu pada metode Miles and Huberman yakni analisis data yang diawali dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, serta kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa konsep dakwah pada program Batik TV yaitu lawang swargo menemukan adanya unsur-unsur dakwah di dalamnya seperti da’i, mad’u, dan juga adanya peran media yang membantu memaksimalkan dakwah agar sampai kepada penonton secara efektif. Kemudian strategi komunikasi dakwah yang dilakukan pada program tersebut dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan. Program lawang swargo menggunakan dua dari tiga metode dalam strategi komunikasi dakwahnya, tentunya dalam strategi tersebut bertujuan agar penonton nantinya dapat mengikuti perbuatan yang baikbaik, yang tentunya bertujuan untuk mendekatkan diri kepad Allah SWT.
24SK2434083.00 | SK KPI 24.083 MUH s | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain