SKRIPSI TADRIS MATEMATIKA
Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Interaktif Menggunakan Powerpoint Terintegrasi Ispring Pada Materi Bilangan Rasional Kelas VII SMP
Kemajuan pendidikan dipengaruhi oleh banyak hal, termasuk cepatnya pertumbuhan teknologi informasi dan komunikasi. Pesatnya perkembangan teknologi berdampak positif bagi proses pendidikan dan pembelajaran. Setiap pendidik perlu menguasai teknologi untuk menyediakan media pembelajaran yang menarik dan aktif kepada siswanya. Pemberian media pembelajaran interaktif menggunakan powerpoint yang terintegrasi dengan iSpring pada materi bilangan rasional diharapkan mampu membantu dalam pembelajaran agar menjadi lebih efektif dan meningkatkan minat dan hasil belajar siswa dalam materi ini. Tujuan pada penelitian pengembangan ini yaitu, pertama untuk mengetahui proses pengembangan media pembelajaran matematika interaktif menggunakan powerpoint terintegrasi iSpring pada materi bilangan rasional kelas VII SMP. Kedua, untuk mengetahui kevalidan dari media pembelajaran matematika interaktif tersebut. Kemudian, yang ketiga untuk mengetahui kepraktisan dari media pembelajaran matematika interaktif tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelirian dan pengembangan (Research & Development). Kemudian, model pengembangan yang digunakan adalah ADDIE yang mencakup lima tahapan yaitu analisis (analysing), desain (designing), pengembangan (developing), implementasi (implementing), serta evaluasi (evaluating). Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara serta kuesioner yang digunakan untuk memperoleh data kevalidan dan kepraktisan media pembelajaran yang selanjutnya akan analisis menggunakan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil dari pengembangan ini berupa media pembelajaran matematika interaktif bilangan rasional berbentuk format html yang dapat dibuka di browser tanpa perlu jaringan internet. Media pembelajaran matematika interaktif menggunakan powerpoint terintegrasi iSpring pada materi bilangan rasional kelas VII SMP didesain dengan mengandung unsur teks, gambar, dan animasi. Komponen isi pada media meliputi tujuan pembelajaran, peta konsep, materi, latihan soal interaktif, dan tentang media serta profil pengembang. Hasil penelitiannya menunjukan bahwa media pembelajaran ini berdasarkan penilaian ahli media dengan persentase 83,5% sehingga dikategorikan “sangat valid” dan ahli materi dengan perolehan persentase sebesar 86% sehingga dikategorikan “sangat valid”. Media pembelajaran ini juga dinyatakan praktis tanpa revisi berdasarkan aspek teori dengan persentase 84,75% dan pada aspek praktik sebesar 80,25% dengan kategori dapat digunakan dengan sedikit revisi. Sehingga dapat disimpulkan media pembelajaran tersebut valid dan praktis untuk digunakan dalam pembelajaran.
24SK2426068.00 | SK TM 24.068 RES p | My Library (Lantai 3. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain