SKRIPSI KPI
Seni Bicara Ustaz Subki Al Bughury Dalam Program Podcast "Kasturi" Di Aplikasi Noice
Seni bicara dalam bidang keilmuan disebut retorika. Retorika bukan sekedar kegiatan berbicara di depan banyak orang, namun meyakinkan seseorang atas permasalahan atau paham pengetahuan dengan pendekatan persuasif. Menyampaikan ajaran Islam menggunakan aktivitas berbicara termasuk kedalam salah satu bentuk dakwah bil lisan. Bentuk dakwah tersebut menggunakan tutur maupun lisan dalam berdakwah, seperti memberi nasihat, penyesuaian bahasa sehari-hari, mengkaji buku atau kitab kemudian di akhiri dengan dialog, maupun berdebat. Memposisikan aktivitas dakwah menggunakan media yang banyak diminati menjadi hal yang penting untuk upaya penyampaian pesan dakwah. Salah satu media yang tengah ramai diminati adalah podcast, salah satu media Internet dengan perkembangan dari berbagai inovasi terbaru dengan pelayanan streaming. Salah satu program podcast yang membahas tentang ajaran agama Islam yakni “Kasturi”. Penyampaian gagasan maupun pesan yang disampaikan oleh Ustaz Subki Al Bughury, dalam podcast “Kasturi” disajikan dalam penyampaian pesan dakwah yang ringan, mudah dipahami, dengan bahasa keseharian serta mampu menyeimbangkan nada lawan bicara dengan nuansa humor. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menemukan Seni Bicara Ustaz Subki Al Bughury dalam Program Podcast “Kasturi” di Aplikasi Noice. Jenis penelitian yang digunakan peneliti yakni analisis deskriptif. Pendekatan modeologi dalam penelitian ini menggunakan pendekatan metodelogi kualitatif. Terkait teori yang digunakan pada penelitian ini, peneliti menggunakan teori Retorika Aristotels, dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan dokumentasi yang dikumpulkan dari beberapa data yang berkaitan dengan penelitian serta observasi yang dilakukan pada beberapa podcast yang sudah di upload pada aplikasi Noice. Peneliti telah merangkum serta menyimpulkan bahwa hasil yang diperoleh menunjukan bahwa seni bicara yang dilakukan oleh Ustaz Subki Al Bughury dalam program podcast “Kasturi” di Aplikasi Noice, kerap menerapkan formulasi segitiga Aristoteles yakni ethos, pathos dan logos. Dalam penyampaian pesannya Ustaz Subki memiliki kredibilitas yang tinggi, luas akan wawasan serta memiliki pengalaman yang cukup dalam pada bidang dakwah. Kemampuan mengolah emosi, membawa mad’u tenggelam dalam penyampaian dakwahnya dengan cara penyampaian yang sederhana tidak menggebu serta mampu menyentuh sisi rasional mad’u dengan tata kelola bahasa dan perumpamaan yang dapat dengan mudah di tangkap oleh mad’u.
24SK2434070.00 | SK KPI 24.070 AIS s | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain