SKRIPSI PAI
Internalisasi Nilai-Nilai Keagamaan Dalam Pembinaan Karakter Santri Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) Al Amin Podowani Kesesi Pekalongan
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya Internalisasi nilai nilai keagamaan dalam pembinaan karakter santri untuk diberikan sejak dini sebagai upaya dalam membentuk karakter anak agar dapat mempunyai akhlak yang baik dalam kehidupan bermasyarakat. TPQ Al Amin yang terletak di Podowani, Podosari, Kesesi, Pekalongan merupakan Lembaga nonformal yang tidak hanya mengajarkan mengaji saja tetapi juga melakukan pembinaan karakter anak dengan penanaman nilai-nilai keagamaan. Adapun rumusan masalah pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana Pembinaan Karakter Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al Amin Podowani Kesesi Pekalongan? (2) Bagaimana Internalisasi Nilai-nilai Keagamaan Dalam Pembinaan Karakter Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al Amin Podowani Kesesi Pekalongan? (3) Bagaimana Hasil Internalisasi Nilai-nilai Keagamaan Dalam Pembinaan Karakter Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al Amin Podowani Kesesi Pekalongan? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data menggunakan kondensasi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Dalam penelitian ini yang menjadi sumber data primer adalah kepala TPQ, Ustadz ustadzah TPQ dan Santri Program Sorogan Qur’an (PSQ) 1&2 TPQ Al Amin. Sedangkan sumber data sekunder adalah buku-buku, jurnal dan referensi yang berkaitan dengan penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembinaan karakter santri di TPQ Al Amin melalui berbagai kegiatan yang diadakan di TPQ seperti dengan berbagai pembiasaan dan dilakukan keteladanan supaya santri bisa mencontohkan langsung dalam hal ini pembinaan karakternya bisa dikatakan sudah berjalan cukup baik yaitu terlihat pada antusias yang tinggi dari santri dalam mengikuti kegiatan kegiatan di TPQ Al Amin. Hal ini dibuktikan dengan semangat santri yang tetap datang ke TPQ Al Amin untuk mengikuti kegiatan di TPQ walaupun turun hujan. Dalam Internalisasi nilai-nilai keagamaan sebagai pembinaan karakter santri di TPQ Al Amin yaitu melalui 3 materi keagamaan yang ditanamkan yaitu Aqidah, akhlak dan Fikih. Nilai-nilai karakter yang tertanam pada diri santri sesuai dengan rumusan Kementerian Pendidikan Nasional, nilai-nilai karakter tersebut yaitu karakter Religius, disiplin, tanggung jawab, menghargai prestasi, bersahabat. Dalam hal ini hasilnya yaitu karakter yang sebelumnya kurang baik setelah adanya kegiatan penanaman nilai keagamaan tersebut anak semakin hari semakin baik perilaku dan karakternya
24SK2421220.00 | SK PAI 24.220 DIA i | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain