SKRIPSI PAI
Pembiasaan Kegiatan Infaq Untuk Mengembangkan Karakter Peduli Sosial Siswa Kelas XII Di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang
Infaq merupakan mengeluarkan beberapa harta yang dimiliki untuk membantu atau kepentingan individu lain. Satuan pendidikan banyak yang menerapkan infaq dikesehariannya untuk menanamkan pendidikan karakter pada siswa, salah satunya di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang. Adapun rumusan masalah penelitian ini, yaitu bagaimana Pelaksanaan kegiatan infaq untuk mengembangkan karakter peduli sosial siswa kelas XII di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang? bagaimana respon siswa dalam kegiatan infaq untuk mengembangkan karakter peduli sosial siswa kelas XII di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang? dan bagaimana dampak kegiatan infaq untuk mengembangkan karakter peduli sosial siswa kelas XII di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang?. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan kegiatan infaq untuk mengembangkan karakter peduli sosial siswa kelas XII di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang. Mendeskripsikan respon siswa dalam kegiatan infaq untuk mengembangkan karakter peduli sosial siswa kelas XII di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang dan untuk mendeskripsikan dampak kegiatan infaq untuk mengembangkan karakter peduli sosial siswa kelas XII di Madrasah Aliyah Negeri Pemalang. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Sumber data penelitiannya yaitu sumber data primer yang diambil dari siswa kelas 12, ketua OSIS, ketua IRMA, penanggung jawab kegiatan infad dan kepala sekolah serta sumber data sekunder yang diperoleh dari buku, jurnal dan hasil penelitian sebelumnya. Teknik pengumpulan data dengan wawancara dan dokumentasi. Analisis yang digunakan melalui merangkum data, menyajikan data supaya dapat dipahami dan menarik simpulan. Hasil penelitian menunjukkan pertama, pelaksanaan kegiatan infaq ini dilakukan semua siswa dengan tidak ditentukan jumlah nominalnya berarti seikhlasnya. Pelaksanaan dilakukan dengan cara pembiasaan yang bertujuan untuk melatih siswa terbiasa melakukan infaq sehingga akan terbentuk karakter peduli sosial pada siswa. Proses pengumpulan infaq dikoordinator dari penanggung jawab kegiatan tersebut dan dibantu oleh OSIS dan IRMA. Kedua, Respon siswa dalam kegiatan infaq ini antusias dan ada yang tidak. Namun dapat dilihat dari banyaknya siswa yang berinfaq maka menunjukkan bahwa siswa mengerti akan manfaat berinfaq dan dengan kegiatan infaq tersebut siswa telah terbentuk karakter peduli sosial seperti memiliki rasa peduli terhadap sesama. Ketiga, dari kegiatan infaq tersebut akan berdampak pada siswa dimana ada dampak positif dan juga negative.
24SK2421111.00 | SK PAI 24.111 MIF p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain