SKRIPSI PAI
Implementasi Asesmen Digital Ranah Kognitif Pada Mata Pelajaran PAI Kelas Xi Di SMK Ma'arif NU Tirto Kab. Pekalongan
Penelitian ini dilatar belakangi oleh perkembangan teknologi yang semakin pesat yang mana dalam hal pendidikan harus diimbangi oleh kreativitas guru untuk memanfaatkannya. Di SMK Ma’arif NU Tirto Kabupaten Pekalongan guru PAI kelas XI melaksanakan asesmen pembelajaran dengan menggunakan media digital, pada setiap asesmen menggunakan aplikasi yang berbeda. Hal ini karena setiap bentuk asesmen memiliki tujuan yang berbeda yang disesuaikan pada KD yang akan diujikan. Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah: Bagaimana Perencanaan Asesmen Digital Ranah Kognitif pada Mata Pelajaran PAI Kelas XI di SMK Ma’arif NU Tirto Kabupaten Pekalongan? Bagaimana Pelaksanaan Asesmen Digital Ranah Kognitif pada Mata Pelajaran PAI Kelas XI di SMK Ma’arif NU Tirto Kabupaten Pekalongan? Bagaimana Evaluasi Asesmen Digital Ranah Kognitif pada Mata Pelajaran PAI Kelas XI di SMK Ma’arif NU Tirto Kabupaten Pekalongan? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan wawancara dan analisis data menggunakan reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Dalam penelitian ini yang menjadi subyek penelitian adalah kepala sekolah SMK Ma’arif NU Tirto Kabupaten Pekalongan, guru Pendidikan Agama Islam dan peserta didik kelas XI di SMK Ma’arif NU Tirto Kabupaten Pekalongan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implentasi asesmen digital ranah kognitif pada mata pelajaran PAI kelas XI di SMK Ma’arif NU Tirto Kabupaten Pekalongan telah berjalan dengan baik melalui media aplikasi LMS (Learning Management System) moddle SMK Ma’arif NU Tirto, google form, quizizz, yang telah diterapkan pada penilaian sumatif dan formatif . akan tetapi dalam pelaksanaannya masih terdapat kendala dalam hal fasilitas baik perangkat maupun jaringan internet, yang sejauh ini telah berusaha di atasi dengan pemaksimalan perangkat yang ada dan berbagi jaringan internet.
24SK2421017.00 | SK PAI 24.017 SYA i | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain