SKRIPSI TADRIS MATEMATIKA
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Kesesi Pada Materi Statistika
Kemampuan komunikasi matematis adalah kemampuan siswa yang diharapkan dapat memahami suatu permasalahan, dapat menggunakan strategi yang benar dalam menyelesaikan permasalahan, dapat mengetahui simbol-simbol dalam matematika, dapat mengevaluasi konsep-konsep yang digunakan, dapat melakukan perhitungan dan penyelesaian dengan baik dan benar, serta dapat menyampaikan dan mengomunikasikan ide-ide matematika yang dimiliki peserta didik agar bisa dipahami oleh orang lain. Kemampuan komunikasi dalam matematika perlu dikembangkan karena membantu perkembangan interaksi dan pengungkapan ide-ide di dalam kelas. Hal ini dapat dilakukan dengan menerapkan model pembelajaran, salah satu model pembelajaran yang diduga dapat dijadikan solusi dari permasalahan kemampuan komunikasi matematis adalah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Assisted Individualization (TAI).
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis tingkat kemampuan komunikasi matematis siswa pada materi statistika dalam pembelajaran konvensional, untuk menganalisis alasan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) perlu diimplementasikan dalam meningkatkan komunikasi matematis siswa, untuk menganalisis adakah pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Kesesi pada materi statistika.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen semu. Bentuk desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah one group pretest-posttest desaign. Sampel yang digunakan yaitu siswa kelas VIII D dan VIII F SMP N 2 Kesesi dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Adapun teknik pengumpulan data berupa tes, dokumentasi, dan menggunakan teknik statistik deskriptif dan statistik inferensial sebagai teknik analisis data.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Tingkat kemampuan komunikasi matematis siswa pada materi statistika sebelum diterapkan Model Teams Assisted Individualization atau pembelajaran konvensional masih rendah. (2) Model Teams Assisted Individualization (TAI) dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa (3) Penerapan pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) berpengaruh terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa.
23SK2326181.00 | SK TM 23.181 NAS p | My Library (Lantai 3. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain