SKRIPSI PAI
Perkembangan Akhlak Anak Broken Home Usia 8-9 Tahun di Dukuh Pejarakan Domiyang Paninggaran Kabupaten Pekalongan
Kata Kunci : Perkembangan Akhlak, Anak, Broken Home.
Peneletian ini dilatar belakangi oleh keluarga yang disebut broken home dapat mempengaruhi tumbuh kembang anak dalam keluarga. Perkembangan dalam keluarga terganggu dengan adanya masalah keluarga. Sehingga dapat dipahami pentingnya peranan orang tua dalam mendidik anak-anaknya. Karena pendidikan dalam keluarga merupakan tahap awal dalam upaya pembentukan akhlak dan kepribadian anak, dan dikeluargalah anak mendapat bimbingan dan pembinaan dari segala macam fungsi jiwanya, sehingga diharapkan terbentuk sikap mental anak yang sesuai dengan tuntunan syariat islam.
Bardasarkan latar belakang diatas, maka peneliti akan memaparkan beberapa masalah yaitu: Bagaimana perkembangan akhlak anak broken home usia 8-9 tahun, dan dampak yang signifikan terhadap perkembangan akhlak anak broken home. Tujuan penelitian untuk mengetahui perkembangan akhlak anak broken home usia 8-9 tahun serta dampak yang signifikan terhadap perkembangan akhlaknya. Manfaat penelitian dapat memberikan pengetahuan bagi pembaca terlebih dari keluarga broken home serta sebagai acuan bagi peneliti sejenis.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Dengan sumber data yang diperoleh dari narasumber dan dari hasil penelitian terdahulu, jurnal dan buku yang sesuai kajian skripsi yang dibahas. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan pengamatan serta dengan melakukan analisis data.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasannya perkembangan akhlak anak broken home memiliki perkembangan akhlak yang cukup baik. Namun sangat jelas keluarga broken home sangat mempengaruhi perkembangan akhlak pada subjek, yang kemudian menimbulkan sikap subjek terkadang tidak sesuai dengan tuntunan agama islam. Karena subjek jelas tidak mendapatkan kasih sayang yang penuh dari kedua orang tuanya dan pola asuh dari orang tuapun sangat mempengaruhi bagaimana perkembangan akhlak dan kepribadian dari anak. Dan dampak yang signifikan terhadap perkembangan akhlak anak broken home pada subjek adalah perkembangan akhlak yang cukup baik, dimana pada usianya sekarang subjek sudah memiliki kebiasaan-kebiasaan yang baik. Akan tetapi, ada juga dampak negatif yang ditimbulkan dari subjek penelitian seperti sikap pendiam.
DAFTAR PUSTAKA :
Abduallah Sani, Ridwan. 2016. Pendidikan Karakter. Jakarta: Sinar Grafika Offset.
A King, Laura. 2010. Psikologi Umum. Jakarta: Saleba Huanika.
Annisa. Bulek Subjek Keluarga Broken Home, Desa Domiyang. Paninggaran.
Ayuni, Qurrota. 2021. Pola Pendidikan Agama Islam Pada Anak Korban Keluarga Broken Home. Probolinggo: Jurnal IMTIYAZ Vol 5 No 02.
Azril, M. Riski Dan Raikhan Arya Pratama. Teman Satu Kelas Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
Burhanuddin, Humam. 2021. Pola Asuh Orang Tua Pada Anak Broken Home. Bojonegoro: Journal Of Psychology and Child Development, Vol 1 No. 2.
Dimyati, Johni. 2013. Metedologi Penelitian Pendidikan Dan Aplikasinya Pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Jakarta: Kencana.
DL, Ibu Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
DO. Kakak Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
Fatanah, Nur. Guru Kelas Dua Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. MIS Pejarakan.
Fatihudin, Didin. 2014. Metode Penelitian Untuk Ilmu Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi. Sidoarjo: Zifatama Publisher.
Harianto, Rony. Miftakhuddin. 2020. Anakku Belahan Jiwaku. Pola Asuh yang Tepat untuk Membentuk Psikis Anak. Sukabumi: CV Jejak, Anggota IKAPI.
Hermawan, Sigit. 2016. Metode Penelitian Bisnis Pendekatan Kuantitatif dan Kualitatif. Malang: Media Nusa Creative.
Khuta Ratna, Nyoman. 2010. Metode Penelitian, Kajian Budaya dan Ilmu Sosial. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, cet 1.
Khuzaiyah. Saudara Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
Kusaeri, Ahmad. 2008. Akidah Akhlak. Bandung: Grafindo Media Pratama.
Lie, Fitriyani. 2019. Pupung Puspa Ardini, Setyo Utoyo, dan Yenti Jurnianti. Tumbuh Kembang Anak Broken Home. Gorontalo: Jurnal PELITA PAUD Universitas Negri Gorontalo,Volume 4 No.1.
MA, Mansur. 2009. Pendidikan Anak Usia Dini dalam Islam. Yogyakarta: Pustaka Pelajar cet 3.
Matta, Anis. 2006. Membentuk Karakter Cara Islam. Jakarta: Al-I’tishom cet III.
Murti, Setya. 2021. Penerapan Pendidikan Agama Islam Dalam Keluarga Broken Home Di Desa Panisihan Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap. Cilacap: Skripsi IAIN Purwokerto.
Nadiyah, Siti. Guru Ngaji Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
Naja, Deang . 2019. Fiqh Akad Notaris. Ponorogo: Uwais Inspirasi Indonesia.
Nasir Budiman, M. 2001. Pendidikan Dalam Persepektif Al Qur’an. Jakarta: Madani Press.
Nurani Sujiono, Yuliani. 2013. Konsep Dasar Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: PT Indeks Permata Puri Media.
Nuryantika. 2021. Strategi Penerapan Akhlak Islami “Sadar Sampah” Di Sekolah Islam Terpadu. Jawa Barat: CV Adanu Abimata.
Nurviyanti Cholid, Ardilla’. 2021. Pengaruh Broken Home terhadap Anak. Bangka Belitung: Jurnal Hasil Penelitian Mahasiswa, Volume 6 No.1.
Pratama, Raikhan Arya. Teman Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
Riyanto, Slamet dan Aglis Andhita Hatmawan. 2020. Metode Riset Penelitian Kuantitatif Penelitian di Bidang Manajemen,Teknik,Pendidikan dan Eksperimen. Yogyakarta: Deepublish.
Saadah, Nurlailis. 2020. Stimulasi Perkembangan Oleh Ibu Melalui bermain Dan Berkreasi Pada Anak Usia Dini. Surabaya : Skopindo Media Pustaka.
Safuroh, Wali Kelas Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. MIS Pejarakan.
SF. Ibu Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
Sarwono, Sarlito W. 2010. Pengantar Psikologi Umum. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Semiawan, Conny R. 2010. Metode Penelitian Kualitatif Jenis, Karakteristik, dan Keunggulannya. Jakarta: PT Gramedia Widiasarana Indonesia.
Sholihah, Nafaidatus. 2020. Perilaku Keagamaan Peserta Didik Dalam Keluarga Broken Home Studi Kasus Siswa Berlatar Belakang Keluarga Broken Home di SMKN 1 Lamongan.Lamongan : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Prodi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Lamongan Vol. 04, No. 01.
Shihab, Quraish. 2000. Wawasan al-Qur'an. Bandung : Mizan.
Sofyan S, Willis. 2011. Konseling Keluarga (Family Conseling). Bandung: Alfabeta.
Subiyati. Wali Kelas Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. MIS Pejarakan.
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Sulthoni, Mohamad. 2015. Pendidikan Akhlak Bagi Anak Usia Dini. Cirebon: IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
Tanzeh, Ahmad. 2009. Pengantar Metode Penelitian. Yogyakarta: Teras.
V, Irina. Sokolava, dkk. 2012. Kepribadian Anak. Jogjakarta: Katahati, 2012.
Warniti. Nenek Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
Yuli, Weli, 2016. Pola Asuh Orang Tua Dalam Membentuk Akhlak Anak Di Keluarga Sesuai Dengan Ajaran Islam. Curup: STAIN Curup.
Yusefri. 2011. Telaah Tematik Hadist Tarbawi. Curup: LP2 STAIN Curup.
Zidni. Teman Kelas Subjek Keluarga Broken Home. Desa Domiyang. Paninggaran.
23SK2321345.00 | SK PAI 23.345 ETI p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain