SKRIPSI PGMI
Upaya Orang Tua Dalam Mengatasi Kecanduan Penggunaan Gadget Pada Anak Usia MI/SD di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur
Gagdet telah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat modern, saat ini pengguna gadget sudah merambah ke dunia anak-anak yang masih dibilang belum cukup pengetahuannya, yaitu anak-anak usia MI/SD. Gadget digunakan anak anak sebagai media hiburan, anak akan merasa nyaman ketika sedang menggunakan gadget. Pengaruh paparan layar gadget untuk jangka panjang akan mengubah sirkuit otak anak-anak, seperti yang terjadi pada pecandu obat-obatan ataupun allkohol sehingga anak menjadi ketergantungan terhadap gadget. Dari ketergantungan tersebut akan menyebabkan dampak baik dan dampak buruk bagi penggunanya. Sehingga orang tua harus bisa segera melakukan bagaimana cara anak tidak kecanduan terhadap gadgetnya. Maka dari itu penulis tertarik untuk mengangkat penelitian tentang Upaya Orang Tua Dalam Mengatasi Kecanduan Penggunaan Gadget Pada Anak Usia MI/SD Di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur. Berdasarkan latar belakang yang ada di atas, maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut: (1)Bagaimana penggunaan gadget pada anak usia MI/SD di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur; (2) Bagaimana dampak penggunaan gadget pada anak usia MI/SD di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur; (3)Bagaimana upaya orang tua dalam mengatasi kecanduan penggunaan gadget pada anak usia MI/SD di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur. Adapun Tujuan Penelitian ini adalah: (1)Untuk mendeskripsikan penggunaan gadget pada anak usia MI/SD di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur; (2)Untuk mendeskripsikan dampak penggunaan gadget pada anak usia MI/SD di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur; (3)Untuk Menganalisis upaya orang tua dalam mengatasi kecanduan penggunaan gadget pada anak usia MI/SD di Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, teknik wawancara dan teknik dokumentasi. metode observasi digunakan untuk mengetahui keadaan objek secara langsung. Metode wawancara digunakan untuk memperoleh informasi pendukung dan dokumentasi digunakan untuk memperoleh hal-hal yang berhubungan dengan masalah penelitian di Desa Sampangan Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan gadget pada anak di Sampangan yaitu sebagai media hiburan seperti menonton Youtube, tik-tok, game dan media komunikasi untuk berkomunikasi dengan teman atau keluarganya melalui aplikasi whatsapp yang pemakaiannya harus dibatasi agar tidak melebihi dari batas sewajarnya yaitu tidak lebih dari satu atau dua jam dalam sehari. Adapun dampak yang dialami anak pengguna gadget yang berlebihan yaitu anak menjadi lupa waktu, mudah gelisah atau marah-marah apabila tidak bermian gadget, dapat mempengaruhi perilaku anak, turunnaya konsentrasi belajar pada anak, menghilangkan ketertarikan pada aktifitas bermain, penurunan dalam kemampuan bersosialisasi, karena sering menyendiri saat bermain gadget tidak memperdulikan lingkungan disekitarnya. Sehingga orang tua melakukan beberapa upaya yaitu memberikan pengawasan saat bermain gadget, memberikan batasan waktu saat bermain gadget, tegas terhadap anak, memberi kesibukan anak misalnya mengikuti Gerakan Maghrib Mengaji, memerintahkan anak untuk bermain dengan temanya, memberikan pengetahuan bahayanya sering bermain gadget
23SK2323126.00 | SK PGMI 23.126 ULF u | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain