SKRIPSI PAI
Implementasi Program Tahsin Tilawah Al-Qur'an Pada Santriwati Remaja di Rumah Qur'an Kelurahan Randugunting Kota Tegal
Kata Kunci : Program, Tahsin, Tilawah
Dalam membaca al-Qur’an, tentunya kita wajib membaca dengan benar sesuai kaidah ilmu tajwid. Pendidik harus mempunyai metode yang yang tepat dalam pembelajaran tahsin tilawah agar peserta didik dapat belajar secara efektif, menuju pada tujuan yang telah diharapkan dengan tercapainya suatu tujuan pembelajaran tahsin. Adapun kegiatan pembelajaran tahsin tilawah di dalam rumah Qur’an dibagi menjadi dua kelompok, yakni kelompok program tahsin tilawah I & tahsin tilawah II. Tantangan yang dihadapi oleh pembimbing dalam kelas Tahsin Tilawah I antara lain karena waktu pertemuan yang terbatas, kekonsistenan santri dalam pembelajaran baca al-Qur’an, dan pengaruh usia yang tergolong masih remaja. Waktu pertemuan tergolong terbatas, karena hanya dua kali dalam sepekan dan setiap sesinya hanya berkisar 90 menit. Dengan waktu yang terbatas inilah, diperlukan kekonsistenan santri dalam baca al-Qur’an di luar kelas bimbingan tahsin.
Dalam penelitian ini, penulis merumuskan masalah yaitu sebagai berikut: 1) Bagaimana perencanaan program tahsin tilawah al-Qur’an pada remaja di Rumah Qur’an Kelurahan Randugunting Kota Tegal, 2) Bagaimana pelaksanaan program Tahsin Tilawah Al-Qur’an pada remaja di Rumah Qur’an Kelurahan Randugunting Kota Tegal, 3) Bagaimana evaluasi program Tahsin Tilawah Al-Qur’an pada remaja di Rumah Qur’an Kelurahan Randugunting Kota Tegal. Tujuan dari penelitian ini yaitu Untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan serta evaluasi dalam program tahsin tilawah al-Qur’an pada remaja di Rumah Qur’an Kelurahan Randugunting Kota Tegal.
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang dalam pengumpulan datanya menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data yang bersifat kualitatif yaitu reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan.
Dari hasil penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa implementasi program tahsin tilawah pada santriwati remaja di Rumah Qur’an berupa perencanaan yaitu berupa tujuan dari Rumah Qur’an terutama untuk program tahsin tilawah, menentukan anggaran dana dan indikator keberhasilan program tahsin tilawah, serta menetapkan penanggung jawab dalam program tahsin tilawah. Dalam pelaksanaan program tahsin tilawah, santriwati tidak konsisten dan konsentrasi dalam mengikuti program tahsin tilawah, serta strategi yang digunakan oleh asatidz kurang menarik karena santriwati remaja lebih mudah bosan, tingkat konsentrasinya kurang, dan tidak konsisten dalam mengikuti program tahsin tilawah al-Qur’an, sehingga asatidz harus meningkatkan strategi yang tepat dalam menjalankan program tahsin tilawah al-Qur’an. Evaluasi pembelajaran tahsin tilawah al-Qur'an di Rumah Qur'an menggunakan evaluasi setoran harian dan evaluasi semesteran.
23SK2321225.00 | SK PAI 23.225 NUR i | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain