SKRIPSI PIAUD
Peran Orang Tua Dalam Menerapka Pola Hidup Bersih dan Sehat Melalui Personal Hygiene Pada Anak Usia 4-5 Tahun Di Desa Kalibeluk Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang
Anak usia dini adalah anak pada masa golden age, pada usia ini anak rentan akan kesehatan karena anak mulai aktif tanpa disadari apa yang anak lakukan sering kali dekat dengan kuman. Sehingga orang tua perlu menerapkan beberapa cara untuk meminimalisir terjadinya penyebaran virus dan kuman yang dapat menimbulkan beberapa penyakit, salah satunya yaitu dengan menerapkan prilaku pola hidup bersih dan sehat. Penerapan pola hidup bersih dan sehat dapat melaui berbagai cara salah satunya yaitu dengan penerapkan personal hygiene. Dalam penerpan personal hygiene pada anak tentu orang tua memiliki peran yang sangat penting dalam penerapannya. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah Bagaimana peran orang tua dalam menerapakan pola hidup bersih dan sehat melalui pesonal hygiene pada anak usia dan Faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat penerapan pola hidup bersih dan sehat melalui personal hygiene pada anak usia dini. sehingga penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui bagaimana peran orang tua dan faktor apa saja yang menjadi faktor pendukung dan penghambat orang tua dalam menerapkan ola hidup bersih dan sehat melalui personal hygiene. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research).Selanjutnya pendekatan yang di lakukan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data primer dalam penelitian ini yaitu orang tua dan anak. Sedangkan sumber data sekunder didapatkan dari dokumen-dokumen agrowisata. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan tiga tahap yakni reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran yang dilakukan oleh orang tua dalam menerapkan pola hidup bersih dan sehat melalui personal hygiene pada anak dapat di terapkan melalui peranan sebagai berikut: 1. Orang tua sebagai role model. 2. Orang tua sebagai provider 3. Orang tua sebagai enforcers 4. Orang tua sebagai protector. Selanjutnya juga terdapat faktor pendukung dan penghambatnya berupa: adanya fasilitas, prilaku orang tua yang di terapkan dalam kehidupan sehari-hari, dorongan guru untuk melaksanakan kebersiah dan kesehatan, dan pengetahuan yang dimiliki oleh orang tua, kondisi ekonomi orang tua yang kurang, lingkungan tempat tinggal yang tidak mendukung, kesibukan yang dimiliki oleh orang tua, rasa kurang pedulinya orang tua terhadap kebersihan dan kesehatan anak, kurangnya pengetahuan yang dimiliki orang tua, dan kurangnya fasilitas yang diberikan orang tua.
23SK2324068.00 | SK PIAUD 23.068 WAC p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain