SKRIPSI AKSYA
Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, Murabahah Dan Ijarah Terhadap Profitabilitas Dengan Npf Sebagai Variabel Moderasi Pada Bank Umum Syariah Di Ojk Periode 2020-2021
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengenai pengaruh pembiayaan Mudharabah, Musyarakah, Murabahah dan Ijarah terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah periode 2020-2021. Selain itu penelitian ini juga bertujuan intuk mengetahui apakah variabel Non Performing financing (NPF) mampu memoderasi interaksi antara masing-masing variabel Mudharabah, Musyarakah, Murabahah, dan Ijarah terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia periode 2020-2021. Adapun skala profitabilitas diukur dengan Ratio On Asset (ROA). Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan mengggunakan data sekunder yang bersumber dari laporan keuangan triwulan Bank Umum Syariah yang terdaftar pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) periode 2020-2021. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dan Uji MRA dengan menggunakan Aplikasi SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel pembiayaan mudharabah berpengaruh negative signifikan terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah 2020-2021, selanjutnya variabel pembiayaan musyarakah dan murabahah secara parsial tidak berpengaruh terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah 2020-2021, lalu variabel pembiayaan ijarah secara parsial berpengaruh positif terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah 2020-2021. Adapun untuk hasil dari variabel moderasi menunjukkan bahwa NPF mampu memoderasi memperkuat pengaruh variabel mudharabah terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah 2020- 2021, NPF tidak mampu memoderasi pengaruh variabel musyarakah dan murabahah terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah 2020-2021, NPF mampu memoderasi memperlemah pengaruh variabel ijarah terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah 2020-2021.
23SK2343062.00 | SK AKSYA 23.062 LIN p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain