SKRIPSI EKOS
Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Komunikasi, Dan Kompensasi Finansial Terhadap Kinerja Karyawan Dinas Perhubungan Kota Pekalongan)
Gaya kepemimpinan merupakan sesuatu yang dimiliki oleh seseorang sehingga orang tersebut mampu menggerakan orang-orang melakukan perbuatan atau tindakan dengan penuh kesadaran dan keikhlasan. Dalam sebuah organisasi atau sebuah perusahaan pastinya akan terjadi interaksi antar karyawan dan atasan. Tentu hal tersebut perlu adanya tata cara berkomunikasi yang baik agar terjalin kerja sama yang baik juga komunikasi merupakan aktivitas dasar manusia yang dilakukan sehari-hari dengan adanya komunikasi berarti manusia dapat berhubungan baik satu sama lain.Sebuah perusahaan dibutuhkan sistem kompensasi finansial yang baik, karena setiap karyawan pasti menginginkan kompensasi yang sesuai dengan harapan mereka.Dalam meningkatkan pelayanan yang baik untuk masyarakat diperlukan kinerja yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan, komunikasi dan kompensasi finansial terhadap kinerja karyawan Dinas Perhubungan Kota Pekalongan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner dalam bentuk skala likert. Populasi sebagai unit analisis adalah seluruh karyawan Dinas Perhubungan Kota Pekalongan yang berjumlah147 baik Pegawai Negeri Sipil maupun Non Pegawai Negeri Sipil. Sampel penelitian menggunakan simple random samplingjumlah sampel yang diambil sebanyak 99,51 kemudian digenapkanmenjadi100pegawai.
Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial variabel gaya kepemimpinan berpengaruh positif dengan thitung 2,181>ttabel 1,984. Komunikasi berpengaruh positif denga thitung 2,517 > ttabel 1,984 dan kompensasi finansialberpengaruhpositif dengan nilai thitung 2,77 > ttabel 1,984 dan signifikan terhadap kinerja karyawan dinas perhubungan kota pekalongan. Secara simultan variabel gaya kepemimpinan, komunikasi, dan kompensasi finansial terhadap kinerja karyawan secara simultan dengan nilai signifikansi
0,000, dan dengan nilai Fhitung8,808>Ftabel2,70. Dengan nilai Adjusted R Square
0,216
Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Komunikasi, Kompensasi Finansial, Kinerja Karyawan.
DAFTAR PUSTAKA :
Algifari. 2013. Analisis Regresi: Teori, Kasus, dan Solusi. Yogyakarta: BPFE. Amin Silalahi, Gabriel. 2003. Metode Penelitian Studi Kasus. Sidoarjo: Citra Media.
Azwar, Saifudin. 1999. Metode Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Belajar. Darmawan, Erick Novaliano. 2017. Pengaruh Komunikasi dan gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan, dengan Gaya Kepemimpinan Sebagai Intervening Vairiable Studi Kasus pada Karyawan CV Andi Offset Sleman-Yogyakarta, Skripsi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.
Edy Wibowo, Agung. 2012. Aplikasi Praktis SPSS Dalam Penelitian.Yogyakarta: Gramedia.
Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariatedengan Program IBM SPSS19. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Hadari, Nawawi. 2003. Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Bisnis yang Kompetitif. Yogyakarta : Gadjah Mada Universitu Press.
Hariandja, Marihot Tua Efendi. 2002. Manajemen Sumberdaya Manusia Pengadaan, Pengembangan, Pengkompensasian dan peningkatan Produktivitas Pegawai. Jakarta : PT Gramedia
Islakandar. 2008. Metode Penelitian Pendidikan dan Sosial. Jakarta: Gunung Persada Pers.
Jogiyanto. 2016. Metode Penelitian Bisnis: Salah Kaprah dan Pengalaman- Pengalaman. Yogyakarta: BPEE-Yogyakarta.
Juni Priansa, Doni. 2017. Manajemen Kinerja Pegawai. Bandung: CV Pustaka Setia.
Kadarisman. 2012. Manajemen Kompensasi. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada. Mamang, Etta dan Sopiah. 2010. Metode Penelitian Pendekatan Praktis Dalam Penelitian. Yogyakarta: CV Andi Offset.
Mardiyanto. 2017. Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Kompensasi dan Komunikasi Terhadap Kinerja Karyawan Studi Kasus pada Karyawan PT. Haji
Maryanto Depok Sport Center, Skripsi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.
Moenir. 1988. Kepemimpinan Kerja Peranan Teknik dan Keberhasilannya. Jakarta: Bina Aksara.
Nalim dan Salafudin – Abu Fahmi. 2012. Statistika Deskriptif. Pekalongan: STAIN Pekalongan Press.
Nanda, Asri, Diya, Lalang. 2020. Konsep Kepemimpinan Dalam Perspektif Islam. Vol. V No. 1. Jurnal Hasil Kajian dan Penelitian dalam Bidang Keislaman dan Pendidikan Universitas Muhamadiyah Malang.
Nasrullah. 2018. Teori-Teori Komunikasi Masa Dalam Perspektif Islam. Vol. V.No. 1. Jurnal Program Studi Komunikasi dan Penyiaratan Islam (KPI), Pascasarjana UIN-Ar-Raniry Banda Aceh.
Ningrum, Nami Puspita. 2018. Pengaruh Kepemimpinan, Kompensasi, dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Bank BTN Syariah KC Surakarta, Skripsi IAIN Salatiga.
Pardede, Ratna dan Manurung, Rendard. 2014. Analisis Jalur = Path Analysis: Teoro dan Aplikasi Dalam Riset Bisnis. Jakarta: Rineka Cipta.
Robbins, Stephen P, 2003. Perilaku Organisasi, Jilid 2.Jakarta : PT Indeks Kelompok Gramedia.
S.P Hasibuan, Malayu. 2014. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Sani Supriyanto, Achmad. 2013. Metodologi Penelitian Manajemen Sumberdaya Manusia. Malang: UIN-Maliki.
Sanusi, Anwar. 2011. Metode Penelitian Bisnis. Jakarta: Salemba Empat.
Sanusi, Hadi. 2017. Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Toko HP New Cahaya Plaza Millennium Medan, Skripsi Universitas Medan Area.
Saydam, Gouzali. 2000. Manajemen Sumber Daya Manusia, Jilid 2. Jakarta: Gunung Agung
Siregar, Sofyan. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif Dilengkapi dengan Perbandingan Perhitungan Manual dan SPSS. Jakarta: Kencana.
Sofyan, Harahap S. 2011. Etika Bisnis Dalam Perspektif Islam. Jakarta. Salemba Empat.
Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Kuantitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta. Sujawerni, Wiratna. 2015. Metodologi Penelitian Bisnis & Ekonomi. Yogyakarta:Pustakabarupress.
Suranto. 2010. Komunikasi Sosial Budaya. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Widjaja, W. Komunikasi: Komunikasi dan Hubungan Masyarakat. Jakarta: Bumi Aksara.
Wijaya, Tanto dan Fransisca Andreani. 2015. Pengaruh Motivasi dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Sinar Jaya Abadi Bersama. Vol. 3 No. 2. Jurnal Manajemen Bisnis.
Wijaya, Tony. 2013. Metodologi Penelitian Ekonomi dan Bisnis. Yogyakarta: Graha Ilmu.
23SK2341167.00 | SK EKOS 23.167 NUR p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain