SKRIPSI EKOS
Pengaruh Promosi Penjualan, Kualitas Website, Hedonic Browsing, Dan Utilitarian Browsing Terhadap Impulse Buying Secara Online (Studi Pada Mahasiswa IAIN Pekalongan Jurusan Ekonomi Syarah)
Perkembangan teknologi telah mengubah gaya hidup masyarakat menjadi gemar berbelanja online. Cukup banyak hal yang membuat konsumen lebih memilih untuk berbelanja online, diantaranya yaitu banyaknya promosi penjualan yang ditawarkan, kualitas website yang baik, web browsing dan masih banyak lagi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis langsung promosi penjualan, kualitas website, hedonic browsing dan utilitarian browsing terhadap impulse buying secara online pada mahasiswi IAIN Pekalongan jurusan Ekonomi Syariah.
Metode penelitian menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh mahasisiwi aktif jurusan Ekonomi Syariah angkatan tahun 2017 – 2020 IAIN Pekalongan. Sampling yang digunakan adalah Probability Sampling, dengan teknik proportional random sampling dan diperoleh sampel sebanyak 89 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) promosi penjualan berpengaruh terhadap impulse buying secara online dengan nilai signifikansi 0,002 < 0,05 (2) kualitas website tidak terdapat pengaruh signifikan terhadap Impulse Buying secara online dengan nilai signifikaknsi 0,219 > 0,05 (3) hedonic browsing berpengaruh terhadap impulse buying secara online dengan nilai signifikansi 0,001 < 0,05 (4) utilitarian browsing tidak terdapat pengaruh signifikan terhadap Impulse Buying secara online dengan nilai signifikaknsi 0,183 > 0,05 (5) Hasil uji F variabel promosi penjualan, kualitas website, hedonic browsing, dan utilitarian browsing berpengaruh signifikan signifikan terhadap Impulse Buying secara online dengan nilai signifikaknsi 0,000 < 0,05 dengan nilai F hitung 17,405 > F tabel 2,48 (6) nilai adjusted R square sebesar 42,7% yang berarti e-impulse buying khususnya pada mahasiswi jurusan Ekonomi Syariah IAIN Pekalongan dapat dijelaskan oleh variabel promosi penjualan, kualitas website, hedonic browsing dan utilitarian browsing. Sedangkan sisanya 57,3% dapat dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Promosi Penjualan, Kualitas Website, Hedonic Browsing, Utilitarian Browsing, Impulse Buying.
23SK2341024.00 | SK EKOS 23.024 LIZ p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain