SKRIPSI BPI
Nilai- nilai Konseling Spiritual Untuyk Mengatasi Stres Istri Korban Perselingkuhan Pada Web Series Layangan Putus
Penelitian ini membahas tentang nilai-nilai konseling spiritual yang diterapkan oleh tokoh Kinan dalam web series layangan putus karya Manoj punjabi, yang sempat ramai ditonton masyarakat pada pertengahan tahun 2021 lalu. Dengan mengusung isu permasalahan perselingkuhan didalamnya. Tokoh Kinan yang mengalami stres saat tau suaminya berselingkuh dengan wanita lain, dirinya berusaha keluar dari keadaan yang begitu berat baginya dengan menerapkan nilai-nilai konseling spiritual yang ditunjukkan dibeberapa adegan pada tayangan layangan putus tersebut. Penelitian ini akan menjawab bagaimana nilai-nilai konseling spiritual yang dilakukan tokoh Kinan dalam mengatasi stres yang dialaminya. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah: (1) Bagaimana gambaran stres istri korban perselingkuhan pada web series layangan putus? (2) Bagaimana nilai- nilai konseling spiritual untuk mengatasi stres istri korban perselingkuhan pada web series layangan putus? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian library research atau biasa dikenal dengan penelitian kepustakaan, serta menggunakan metode analisis isi. Pada penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa dokumentasi dan observasi, dengan sumber data primer yang diambil dari web series layangan putus dan data sekunder yang berasal dari beberapa referensi literatur berupa buku, skiripsi, thesis dan juga jurnal, yang tentunya berhubungan dengan teori nilai-nilai konseling spiritual dan stres. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: nilai-nilai konseling spiritual untuk mengatasi stres istri korban perselingkuhan pada web series layangan putus, berhasil peneliti temukan bahwasanya tokoh Kinan pada web series layangan putus mengalami stres yang dikaterogikan menjadi dua yakni stres secara fisik dan psikis, adapun gejala keduanya di tunjukkan pada beberapa adegan didalamnya, diantaranya gejala stres fisik yaitu, tidak bisa tidur/insomnia, pusing kepala, tekanan darah naik/hipertensi, wajah pucat, keringat dingin dan kontraksi parah/keguguran. Adapun gejala stres secara psikis yaitu, cenderung bungkam, emosi tidak terkontrol dan sikap pesimis. Dari gejala-gejala stres yang dialami tokoh Kinan menunjukkan adanya stres yang mendalam dan berhasil diatasi dengan menerapkan nilai-nilai konseling spiritual didalamnya, yakni nilai intrapsychic (sikap ikhlas dan bermuhasabah), interpersonal (membangun hubungan baik antar sesama/ hablum minannas dan menerima dorongan positif/nasihat) dan psychostructural (sikap saling memaafkan), sehingga Tokoh Kinan dapat membuat suatu keputusan besar untuk melanjutkan hidup yang lebih baik, berdamai dengan keadaan dan memaknai hidup.
22SK2235065.00 | SK BPI 22.065 AMA n | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain