e-BOOK
Dinamika Gender di Perguruan Tinggi Keislaman: Book Chapter Gender Seri 1 Islam, Gender dan Relasi Berkeadilan Bebas Kekerasan
Isu-isu kesetaraan dan keadilan gender menjadi pembahasan yang serius dalam dunia akademisi karena Perguruan Tinggi harus turut andil dalam menyebarkan ilmu pengetahuan dan menuntaskan permasalahan sosial. Sejarah mencatat, bahwa Islam lahir memiliki misi untuk menghormati dan mengangkat derajat perempuan sama dengan makhluk lainnya, yaitu laki-laki. Saat Islam hadir, kedudukan perempuan di tengah masyarakat Jahiliyah sangatlah terdiskriminasi dan tertindas, misalnya bayi perempuan biasa dikubur hiduphidup, dipaksa menikah lalu diceraikan sebelum menstruasi pertama, dipoligami dengan jumlah istri tak terbatas dan tanpa syarat adil, dan sebagainya. Bu Nyai Nur Rofi’ah menyebut bahwa tauhid dalam Islam mengubah secara revolusioner kedudukan laki-laki dan perempuan. Laki-laki dilarang menuntuk perempuan untuk tunduk mutlak, sebab sebagai sesame hamba Allah SWT., keduanya hanya boleh tunduk kepada Allah SWT.
245 | 305.4 | Website | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain