SKRIPSI PGMI
Kemampuan Guru Pendidikan Agama Islam dalam Pelaksanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Tematik Untuk Pembelajaran Efektik di SMP N 2 Kajen Kabupaten Pekalongan
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi objektif kemampuan guru PAI dalam pelaksanaan RPP di SMPN 2 Kajen Kabupaten Pekalongan dapat dikategorikan berjalan dengan maksimal. Kendala dalam pelaksanaan pembelajaran di SMPN 2 Kajen Kabupaten Pekalongan didasari dari kesiapan belajar peserta didik yakni, 1) Kurangnya konsentrasi belajar siswa; 2) Kesulitan belajar dalam memahami dan menguasai materi pelajaran; dan 3) Tindakan indisipliner siswa yang mengganggu jalannya proses pembelajaran. Adapun upaya yang ditempuh untuk mengatasi kendala dalam pelaksanaan pembelajaran di SMPN 2 Kajen Kabupaten Pekalongan adalah menyiapkan pembelajaran yang menarik pada awal sampai akhir proses kegiatan pembelajaran. Implikasi dari penelitian ini adalah: 1) Guru PAI di SMPN 2 Kajen Kabupaten Pekalongan diharapkan agar dapat menggunakan media dan metode yang bervariasi untuk menciptakan suasana berlajar yang menarik bagi peserta didik; dan 2) Guru PAI di SMPN 2 Kajen Kabupaten Pekalongan diharapkan agar melakukan semua tahap kegiatan pembelajaran yang telah tercantum dalam Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 tentang standar proses.
22SK2223059.00 | SK PGMI 22.059 RAM k | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain