SKRIPSI PAI
Pengaruh Pendidikan Keluarga dan Kedisiplinan Siswa Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas X Pada Mata Pelajaran PAI di SMA N 01 Wonotunggal Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang
Kata kunci : pendidikan keluarga, kedisiplinan siswa, prestasi belajar
Penelitian ini dilatar belakangi oleh siswa kelas X yang mempunyai tingkat prestasi belajar yang rendah. Kebanyakan dari mereka yang prestasinya rendah, mereka berasal dari keluarga yang pendidikanya rendah pula. Nilai kedisiplinan siswa juga menjadi sorotan, sebab mereka yang prestasinya rendah mempunyai perilaku yang kurang disiplin, terlihat dari siswa yang sering melanggar peraturan kediplinan di sekolah.
Berdasarkan permasalahan tersebut, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh antara pendidikan keluarga dan kedisiplinan siswa terhadap prestasi belajar siswa. Seberapa besar pengaruhnya pendidikan keluarga dan kedisiplinan siswa terhadap prestasi belajar siswa. Berapa besar signifikansinya pengaruh pendidikan keluarga dan kedisiplinan siswa terhadap prestasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan keluarga dan kedisiplinan siswa terhadap prestasi belajar siswa. Seberapa besar pengaruhnya pendidikan keluarga dan kedisiplinan siswa terhadap prestasi belajar siswa. Berapa besar signifikansinya pengaruh pendidikan keluarga dan kedisiplinan siswa terhadap prestasi belajar. Sedangkan kegunaan penelitian ini sebagai acuan dalam mengkaji prestasi belajar yang dipengaruhi oleh pendidikan keluarga dan kedisiplinan siswa.
Penelitian ini dilakukan pada kelas X di SMAN 01 Wonotunggal, menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data berupa angket yang diberikan kepada 42 sampel. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial, dengan uji prasyarat menggunakan uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heterokedastisitas. Analisis inferensial menggunakan analisis linier berganda melalui spss.
Berdasarkan hasil perhitungan pada penelitian ini menunjukan. (1) ya, terdapat pengaruh antara pendidikan keluarga (X1) dan kedisiplinan siswa (X2) terhadap prestasi belajar (Y). (2) besar pengaruh variabel X1 dan variabel X2 terhadap variabel Y adalah 44,4%. (3) Besar signifikansi variabel X1 dan variabel X2 terhadap variabel Y adalah sebesar nilai Fhitung 15,573 dan Ftabel sebesar 4,08 jadi Fhitung > Ftabel (Fhitung 15,573 > Ftabel 4,08). Maka kesimpulanya adalah terdapat pengaruh yang signifikan dan simultan antara variabel X1 dan variabel X2 terhadap variabel Y
22SK2221115.00 | SK PAI 22.115 FIK p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain