SKRIPSI PAI
Problematika Belajar Membaca Al-Qur'an Bagi Ibu Rumah Tangga di Rumah Tahfidz An-Nahl Pasekaran Kabupaten Batang
Kata Kunci: Problematika belajar, Membaca al-Qur’an, Ibu rumah tangga
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya pendidikan al-Qur’an bagi umat muslim. Yang mana seharusnya pendidikan ini baiknya diberikan sejak dini, sebab masa ini adalah masa emas untuk menerima dan menyerap berbagai imu untuk menentukan bagaimana ia dikemudian hari. Namun tak jarang banyak kalangan orang tua termasuk ibu rumah tangga yang tidak bisa membaca al-Qur’an, mereka terlambat daam memulai belajar membaca al-Qur’an diusianya.. Rumah Tahfidz An-Nahl yang terletak di desa Pasekaran Kecamatan Batang Kabupaten Batang menjadi salah satu lembaga non formal yang mampu mendidik dan bisa dijadikan alternatif dalam belajar membaca al-Qur’an terutama bagi ibu rumah tangga. Tentunya memulai belajar diusia yang tidak muda lagi membutuhkan teknik dan kesabaran yang lebih dalam belajar, hal ini tidak menutup kemungkinan dari mereka mengalami problematika belajar membaca al-Qur’an.
Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah: Bagaimana problematika belajar membaca al-Qur’an bagi ibu rumah tangga di Rumah Tahfidz An-Nahl Pasekaran Batang? Bagaimana solusi mengatasi problematika belajar membaca al-Qur’an bagi ibu rumah tangga di Rumah Tahfidz An-Nahl Pasekaran Batang?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan wawancara dan analisis data menggunakan reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Dalam penelitian ini yang menjadi subyek penelitian adalah santri ibu rumah tangga dan pengajar di Rumah Tahfidz An-Nahl Pasekaran Batang.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ibu rumah tangga yang belajar membaca al-Qur’an diusianya, mengalami berbagai macam problematika, problem tersebut disebabkan oleh faktor dari diri sendiri maupun lingkungannya. Kemudian dengan sadar baik dari sisi santri maupun pengajar mereka berusaha mengatasi problematika yang terjadi dalam pembelajaran yang dilalui.
22SK2221072.00 | SK PAI 22.072 FIK p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain