SKRIPSI PAI
Penerapan Metode Pembelajaran Pada Program Takhassus Tahfidz Al-Qur'an Siswa Kelas VII di SMP Salafiyah Pekalongan Tahun 2021
Kata kunci : Metode Pembelajaran, Tahfidz Al-Qur’an.
Tahfidz Al-Qur’an merupakan sebuah kegiatan dimana untuk menjaga keautentikan Al-Qur’an. Seorang yang menghafal Al-Qur’an ini pasti memerlukan adanya metode untuk belajar tahfidz Al-Qur’an. metode pembelajaran diperlukan guna untuk mencapai tujuan pembelajaran tersebut. Namun dalam masa-masa ini masih adanya pandemi Covid-19 maka metode pembelajarannya mungkin akan berbeda. Apalagi dalam belajar tahfidz ini ketika dimasa pandemi ini mungkin akan berbeda dalam penerapannya.
Adapun rumusan masalah yang diajukan dalam penelitan adalah Apa saja metode pembelajaran yang digunakan dalam program takhassus tahfidz Al-Qur’an kelas VII di SMP Salafiyah Pekalongan tahun 2021?, Bagaimana implementasi metode pembelajaran pada program takhassus tahfidz Al-Qur’an kelas VII di SMP Salafiyah Pekalongan tahun 2021?. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan pembelajaran yang digunakan dalam program takhassus tahfidz Al-Qur’an kelas VII di SMP Salafiyah Pekalongan tahun 2021. Untuk menjelaskan implementasi metode pembelajaran pada program takhassus tahfidz Al-Qur’an kelas VII di SMP Salafiyah Pekalongan 2021.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan dan penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data primer diambil dari kepala sekolah, guru dan siswa kelas di SMP Salafiyah Pekalongan. Sedangkan sumber sekunder diambil dari dokumen, arsip gambar dan yang berkaitan dengan metode pembelajaran pada program takhassus tahfidz Al-Qur’an kelas VII di SMP Salafiyah Pekalongan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif.
Berdasarkan dari hasil oberservasi, wawancara dan dokumentasi yang dilakukan penulis, menunjukkan bahwa penerapan metode pembelajaran pada program takhassus tahfidz Al-Qur’an siswa kelas VII di SMP Salafiyah Pekalongan menggunakan metode menghafal Al-Qur’an dengan metode tahsin, metode halaqah (pembagian kelas), metode ziyādah (nambah setoran hafalan), metode takrir (membaca ayat berulang-ulang) dan metode murāja'ah (mengulang hafalan). Dalam menerapkan metode tersebut dalam masa pandemi ini guru melakukannya secara online dengan bantuan orangtua siswa sebagai yang memperhatikan belajar tahfidz anaknya dan menggunakan media pendukung lainnya.
22SK2221063.00 | SK PAI 22.063 AMI p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain