SKRIPSI EKOS
Pengaruh Ekspektasi Pendapatan, Norma Subjektif, dan Self-Efficacy Terhadap Minat Berwirausaha Para Pemuda (Studi Pemuda Muslim di Desa Pakumbulan, Kec. Buaran Kab. Pekalongan)
Pengangguran merupakan salah satu masalah yang menjadi sorotan saat ini,
hal ini dikarenakan kurangnya lapangan pekerjaan serta kesadaran berwirausaha
masyarakat yang masih sangat rendah, Desa Pakumbulan merupakan Desa dengan
mayoritas penduduk beragama islam, Desa ini terletak di daerah Pekalongan
tepatnnya di Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan. Dengan penambahan total
penduduk yang semakin meningkat dari tahun ketahun apalagi banyaknya jumlah
kelulusan terdidik yang dihasilkan semakin bertambah, sehingga persaingan untuk
memperoleh pekerjaan pun semakin ketat. Di Desa Pakumbulan jumlah pekerja
terbanyak sebagai profesi karyawan swasta yaitu sebanyak 1638 orang. Hal ini
bertolak belakang dengan jumlah wirausaha maupun pedagang yang ada yaitu
hanya sekitar 93 dari total penduduk Melihat jumlah masyarakat yang berprofesi
sebagai wirausaha maupun pedagang yang lebih sedikit dibandingkan dengan
jumlah masyarakat yang berprofesi sebagai karyawan swasta.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan
di Desa Pakumbulan, Kec. Buaran, Kab. Pekalongan dengan jumlah sampel
sebanyak 93 responden dengan menggunkan teknik purposive sampling.
Responden dalam penelitian ini yaitu pemuda Desa Pakumbulan. Teknik
pengumpulan data penelitian dilakukan melalui kuesioner. Analisis yang digunakan
yaitu analisis regresi linier dengan menggunakan alat analisis SPSS Versi 24.
Hasil penelitian menunjukkan: (1) Terdapat pengaruh positif Ekspektasi
Pendapatan terhadap Minat Berwirausaha, dlihat dari nilai signifikan 0.034 dan t
hitung sebesar 2.158. Nilai t hitung 2.158 > t tabel 1,98698 dengan tingkat
signifikansi 0.34 < 0.05., (2) Terdapat pengaruh positif Norma Subjektif terhadap
Minat Berwirausaha, ditunjukkan dengan nilai signifikan 0.034 dan t hitung sebesar
3.187. Nilai t hitung 3.187 > t tabel 1,98698 dengan tingkat signifikansi 0.02 < 0.05.
(3) Terdapat pengaruh self-efficacy terhadap Minat Berwirausaha, ditunjukkan
dengan nilai signifikan 0.000 dan t hitung sebesar 5.131. Nilai t hitung 5.131 > t
tabel 1,98698 dengan tingkat signifikansi 0.00 < 0.05. (5) Terdapat pengaruh positif
Ekspektasi Pendapatan, Norma Subjektif dan Self-efficacy terhadap Minat
Berwirausaha, ditunjukkan dengan nilai signifikansi 0.000 dan nilai f hitung 2,710.
Nilai f hitung (2,710) > f tabel (53.761) dengan tingkat signifikansi 0.000 < 0.05.
21SK2141073.00 | SK EKOS 21.073 NIN p | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain