SKRIPSI EKOS
Pengaruh Kualitas Sumber Daya Manusia, Sarana Prasarana, dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Pendidikan karakter merupakan modal terpenting dalam pembentukan diri.
Dengan adanya pendidikan karakter diharapkan kehidupan akan semakin baik.
Banyak sekali rujukan yang membahas tentang pendidikan karakter, diantaranya
Kitab Maraqiy Al-‘Ubudiyyah.
Adapun rumusan masalah penelitian ini, yaitu bagaimana nilai-nilai
pendidikan karakter dalam Kitab Maraqiy Al-‘Ubudiyyah? dan bagaimana
relevansi nilai-nilai pendidikan karakter dalam Kitab Maraqiy Al-‘Ubudiyyah
dengan materi PAI dan BP Tingkat SMP?. Tujuan penelitian ini untuk
menjelaskan nilai-nilai pendidikan karakter dalam Kitab Maraqiy Al-‘Ubudiyyah
dan menjelaskan relevansinya dengan materi PAI dan BP Tingkat SMP.
Diharapkan penelitian ini dapat memberikan kontribusi yang baik bagi dunia
pendidikan.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan. Sumber utama yang
dijadikan objek dalam penelitian ini adalah Kitab Maraqiy Al-‘Ubudiyah.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan kualitatif,
serta teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik dokumentasi. Analisis
data menggunakan analisis isi.
Hasil penelitian ini, yaitu nilai-nilai pendidikan karakter dalam Kitab
Maraqiy Al-‘Ubudiyah ada 14 yang dikategorikan dalam karakter religius, jujur,
baik dan rendah hati, demokratis, hormat dan santun, peduli sosial dan cinta
damai. Relevansi Nilai-Nilai Pendidikan Karakter dalam Kitab Maraqiy Al‘
Ubudiyyah dengan materi PAI dan BP Tingkat SMP adalah: Ikhlas, Sabar, Sidik,
Amanah, Tawaduk, Birru Al-Walidaini dan Pemaaf. Nilai-nilai pendidikan
karakter tersebut memiliki relevansi dengan materi PAI dan BP Tingkat SMP.
21SK2141064.00 | SK EKOS 21.064 ALI p | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain