SKRIPSI EKOS
Pengaruh Modal Awal, Luas Lahan, dan Jumlah Produksi Terhadap Petani Muslim Tambak Bandeng di Desa Blendung Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang
Pendapatan petani tambak sulit ditentukan. Seringkali petani tambak
memperoleh pendapatan tinggi, rendah dan bahkan tidak memperoleh pendapatan
sama sekali. Keadaan ini tergantung pada beberapa faktor, diantaranya seperti
banyak sedikitnya modal, luas lahan, hasil produksi ikan yang dimiliki petani
tambak. Modal yang minim untuk petani mengembangkan usahanya dapat
mengakibatkan jumlah pendapatan yang diperoleh semakin kecil. Selain itu dalam
setahunnya tingkat perputaran modal adalah sebanyak 2-3 kali masa panen yang
idealnya tingkat perputaran dalam setahunnya dapat mencapai 3 (tiga) kali masa
panen. Besarnya jumlah luas lahan tambak yang dimiliki, Sektor perikanan namun
belum bisa dimanfaatkan secara efisisien. Kemudian budidaya ikan bandeng
sampai sekarang sebagian besar masih dikelola dengan menggunakan teknologi
yang relatif sederhana dengan tingkat produktivitas yang relatif rendah. Kemudian
tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh modal awal, luas
lahan dan jumlah produksi terhadap pendapatan petani tambak.
Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan / Field Research,
pada penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan
sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan sampel
berjumlah 65 responden. Responden dalam penelitian ini yaitu petani tambak ikan
bandeng di Desa Blendung Ulujami Pemalang. Teknik analisis data dengan
analisis regresi linier berganda.
Berdasarkan uji T, diperoleh ttabel (1,99962). Adapun variabel yang
berpengaruh signifikan terhadap pendapatan adalah variabel modal awal dengan
thitung (9,492) dan jumlah produksi dengan thitung (2,501). Kemudian variabel yang
tidak berpengaruh terhadap pendapatan yaitu luas lahan dengan thitung (-1,270) dan
pengalaman kerja dengan thitung (1,229). Melalui uji F, menunjukkan secara
simultan ketiga variabel independen berpengaruh signifikan terhadap tingkat
pendapatan degan Fhitung (145,244) > Ftabel (2,75). Berdasarkan uji koefesien
determinasi, diperoleh Adjusted R square sebesar 0,872.
21SK2141062.00 | SK EKOS 21.062 AUL p | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain