SKRIPSI EKOS
Pengaruh Kualitas Pelayanan, Fasilitas dan Lokasi Terhadap Kepuasan Konsumen (Studi Kasus Hotel Sendang Sari Batang)
Kepuasan konsumen adalah sesuatu yang sangat penting bagi usaha
perhotelan, dan karena itu mereka selalu berusaha untuk melakukan dan
memberikan yang terbaik untuk konsumen agar mereka nyaman dan puas berada
di hotel. Kualitas pelayanan, fasilitas dan lokasi adalah beberapa yang wajib untuk
diperhatikan pihak hotel untuk menjaring minat konsumen untuk datang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) apakah kualitas pelayanan
berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan konsumen di Hotel Sendang Sari
Batang, (2) apakah fasilitas berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan
konsumen di Hotel Sendang Sari Batang, (3) apakah lokasi berpengaruh secara
parsial terhadap kepuasan konsumendi Hotel Sendang Sari Batang , (4) apakah
kualitas pelayanan, fasilitas dan lokasi berpengaruh secara simultan terhadap
kepuasan konsumen di Hotel Sendang Sari Batang.
Penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif, pendekatan yang
digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah
konsumen yang ada di Hotel Sendang Sari Batang. Sampel yang diambil sebanyak
98 responden yang ditentukan dengan rumus slovin dan teknik pengambilan
sampel menggunakan teknik accidental sampling. Menggunakan teknik analisis
data yaitu uji validitas dan uji reliabilitas, dan menggunakan uji asumsi klasik
yaitu uji normalitas, uji multikoliniearitas dan uji heteroskedastisitas, kemudian di
lanjutkan dengan uji regresi linear beganda, uji hipotesis yaitu uji parsial (uji t),
uji simultan (uji F) dan uji koefisien determinasi (R2
). Kemudian dilakukan
analisis data diperoleh menggunakan SPSS 23.
Hasil menunjukan bahwa : (1) kualitas pelayanan berpengaruh secara
parsial terhadap kepuasan konsumen di Hotel Sendang Sari Batang. Hal ini
ditunjukkan dari nilai thitung lebih besar dari nilai ttabel dengan hasil yaitu 3,130 >
1,661, nilai signifikan lebih kecil dari 0,05 (0,002 < 0,05), (2) fasilitas
berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan konsumen di Hotel Sendang Sari
Batang. Hal ini ditunjukkan dari nilai thitung lebih besar dari ttabel yaitu 2,867 >
1,661, nilai signifikansinya lebih kecil dari 0,05 ( 0,005
1,661, nilai signifikansinya lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05), (4) kualitas
pelayanan, fasilitas dan lokasi berpengaruh secara simultan terhadap kepuasan
konsumen di Hotel Sendang Sari Batang. Hal ini ditunjukkan dari hasil uji F yaitu
Fhitung sebesar 63,268 dan F tabel 2,70. Karena Fhitung lebih besar dari Ftabel (63,268 >
2,70) dan nilai signifikansinya 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima.
21SK2141014.00 | SK EKOS 21.014 TUN p | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain